Wednesday, March 20, 2019

SISTEM KOMPUTER

SOAL & JAWABAN

1). Jelaskan Yang Dimaksud Dengan Perangkat Eksternal Pada Computer ! 

Perangkat Eksternal atau peripheral adalah perangkat tambahan yang berfungsi untuk memasukan suatu input ke dalam komputer yang di gunakan oleh user.

2). Jelaskan Pengertian Perangkat Peripheral !

Perangkat Peripheral (Computer Peripheral Device) adalah perangkat tambahan yang digunakan untuk memasukkan dan mendapatkan informasi ke/dari komputer.
Perangkat ini biasanya terhubung ke komputer, akan tetapi bukan merupakan perangkat inti dari komputer. Jadi apabila perangkat Peripheral tidak dihubungkan dengan komputer, komputer masih bisa menjalankan fungsi - fungsinya.

3). Sebutkan apa Sajakah Yang Termasuk Perangkat Eksternal !
  • RAM
  • Hardisk 
  • MotherBoard
  • CPU
  • Power Supply
  • Keyboard
  • Mouse
  • Speaker
  • Printer
4). Sebutkan Apa Sajakah Yang Termasul Perangkat Internal !
  • CPU (central processing unit) disebut juga memori
  • RAM (random access memory)
  • BIOS (basic input output system) atau ROM
  • Chipset
  • VGA
5). Apa Perbedaan Perangkat Eksternal Dan Internal !

Kalau Perangkat Eksternal /Peripheral adalah hardware tambahan yang disambungkan ke komputer, biasanya dengan bantuan kabel. 
Peripheral ini bertugas membantu komputer menyelesaikan tugas yang tidak dapat dilakukan oleh hardware yang sudah terpasang didalam casing.

Contoh : Monitor, Keyboard, Mouse, Printer, Scanner, Modem dll.







Sedangkan Perangkat internal adalah hardware yang berada dalam komputer.

Contoh : ROM (Read Only Memory), RAM, Cache Memory, Hardisk, Disket.




Thursday, March 14, 2019

TUGAS BAHASA INDONESIA

BAHASA INDONESIA


TUGAS AUTOBIOGRAFI


Nama Saya adalah Mulia AdiJaya biasanya dipanggil Mulia. Saya lahir di Jakarta pada tanggal 30 Maret 2003. Saya Anak Kedua dari dua bersaudara. Kakak pertama saya Laki-Laki dan saya anak kedua dari dua bersaudara. 
Saya Telahir dari seorang Ibu yang bernama Ibu Cici Sunarsi Qomarya dan Ayah Saya bernama Ahmad Susanto. Saya dibesarkan di Jakarta dengan kedua orangtua saya disana dengan penuh kasih sayang dari orang-orang di sekitar saya.

Kakak/Abang saya bernama Roymon Angga Afdana yang saat ini bekerja di Babershop.      Jarak antara kelahiranku dengan kakak/abang saya adalah 9 tahun. Kakak pertama saya lahir pada tahun 1994, sedangkan saya terlahir pada tahun 2003.

Saya dibesarkan oleh keluarga yang bukan berasal dari keturunan darah biru. Ayah dan Ibu ku berasal dari keluarga sederhana yang dimana orangtua beliau atau kakek nenek ku adalah seorang petani. Namun, dengan kehidupan yang sederhana ini kami tidak pernah merasa malu atau gengsi karena banyaknya harta tidak akan bisa membeli kebahagian.

Meskipun dari keluarga sederhana Ibu saya mampu membiayai anak-anaknya sampai lulus sekolah. Kami tidak pernah meminta apapun kepada orang tua kami yang kami rasa kurang penting. ibu saya senantiasa mengasihi kami dan selalu memberikan yang terbaik untuk anak- anaknya. Kami tidak tahu harus membalas seberapa besar untuk ketulusan beliau selama ini. Kami sangat menyayangi beliau. Beliau lah yang mengenal kan pada kami betapa indah hidup dan banyak hal yang mesti kami syukuri. Saya tidak pernah menyesal hidup sederhana karena selalu ada beliau yang tidak pernah berhenti men- support kami. 

Saya pertama kali Sekolah Dasar di SDN 22 PAGI. Ketika saya masuk Sekolah Dasar, disitu saya diperkenalkan yang namanya belajar menulis. Dari situ saya mulai belajar menulis nama saya sendiri. Ketika saya sudah kelas 6 SD saya merasakan UN (Ujian Nasional) yang dimana Ujian tersebut dapat menambah pengalaman saya.

Setelah 6 tahun Sekolah Dasar, Saya Masuk SMPN 167 Jakarta yang jarak sekolahnya lumayan dekat dari rumah saya. Setelah 3 tahun saya belajar di SMPN 167 dan tentu menambah pengalaman saya. Setelah SMP Saya melanjutkan ke SMKN 50 Jakarta. Disini saya masih Kelas X Multimedia Jakarta. Di Sekolah ini saya mencari bakat dan minat dalam hidup saya. Jurusan Multimedia ini jurusan yang baru atau pertama yang ada disekolah ini.   Sebelumnya Jurusan Disekolah ini hanya Administrasi Perkantoran, Pemasaran, Akutansi. Disini saya mendapatkan teman baru dan kelama-kelamaan saya terbiasa di Jurusan Multimedia ini.                 
                                                                                                                                
 Itulah Kisah Perjalanan Saya Menuju Sekolah ini.                 
                                                                        
   Mungkin Jurusan Multimedia ini akan mengukir sejarah untuk SMKN 50 Jakarta.

SIMULASI DIGITAL

SCHOOLOGY

Pengertian Schoology
    Schoology adalah jejaring sosial berbasis web khusus untuk K-12 (sekolah dan lembaga pendidikan tinggi) yang difokuskan pada kerjasama, untuk memungkinkan pengguna membuat, mengelola, dan saling berinteraksi serta berbagi konten akademis. E-learning ini juga memberikan akses pada guru dan siswa untuk presensi, pengumpulan tugas, latihan soal dan media sumber belajar yang bisa diakses kapanpun dan dimanapun serta juga memberikan akses pada orang tua untuk memantau perkembangan belajar siswa di sekolah.

Kelebihan Schoology

1) Stay Connected 
Guru dapat mengirim pembaharuan ke course, group serta pesan pribadi dan memberikan umpan balik pada siswa, dan mengatur acara dengan antarmuka intuitif Schoology pada perangkat mobile mereka.

2) Extend Class Time
Siswa dapat melihat pelajaran secara online, berkolaborasi dengan rekan – rekan mereka dan dapat belajar secara mandiri melalui perangkat mobile mereka yang dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun mereka inginkan.

3) Manage on the Go
Melalui Schoology guru dapat dengan mudah mengabsen,membuat penugasan, berdiskusi, memeriksa hasil pekerjaan rumah siswa serta menilai hasil pekerjaan tersebut. Selain itu melalui Schoology guru dapat memberikan umpan balik pada siswa melaui perangkat mobile mereka.

4) Leverage IOS and Android Devices
Schoology merupakan aplikasi mobile gratis yang dapat di unduh dari semua perangkat mobile berbasis iOS maupun Android. Aplikasi ini juga memiliki pemeberitahuan jika ada update (pembaharuan) atau kiriman terbaru dari aplikasi tersebut, sehingga pengguna bisa mudah memperbaharui aplikasi ini setiap waktu.

Fitur-Fitur Schoology

1. Courses (Kursus)
Yaitu fasilitas untuk membuat kelas mata pelajaran, misalnya mata pelajaran Matematika, 
Fisika, dan lain sebagainya. Fasilitas Courses ini juga ada di Moodle.

2. Groups (Kelompok)
Yaitu fasilitas untuk membuat kelompok. Fasilitas ini juga ada di Moodle maupun di Facebook. 

3. Resources (Sumber Belajar)

"Modul Human Resources Rekrutmen Pegawai" Pada Aplikasi Odoo

Perkenalkan kami dari Kelompok 3, yang beranggotakan sebagai berikut; Nama                                                               NIM...